SENAYANPOST - Rekontruksi kasus penganiayaan yang dilakukan Mario Dandy terhadap David batal digelar hari ini, Kamis 9 Maret 2023, hal tersebut disampaikan oleh Komisaris Besat Polisi Hengki Haryadi, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya.
Reka adegan tersebut batal digelar karena ada sejumlah saksi yang belum dapat hadir. "Mengingat ada beberapa saksi yang berhalangan hadir serta beberapa pertimbangan teknis, maka untuk rekonstruksi kasus penganiayaan dengan tersangka MDS dkk, sementara kami pending," ungkap Hengki, dikutip Senayan Post, Kamis 9 Maret 2023.
Rencananya jadwal ulang adegan kasus penganiayaan masih belum dapat dipastikan, Hengki akam memberikan informasi ketika semua sudah siap.
"Selanjutnya untuk pelaksanaan akan kami sampaikan pada kesempatan pertama setelah semuanya terkonfirmasi," kata Hengki.
Baca Juga: Agnes alias AG Resmi Ditahan Polda Metro Jaya, Polisi Periksa Kembali Tersangka Mario Dandy Satrio
Dalam kasus ini, polisi menetapkan dua orang sebagai tersangka yakni Mario Dandy Satriyo dan Shane Lukas serta satu pelaku anak yaitu AG.
Mario Dandy dijerat dengan Pasal 355 KUHP ayat 1 subsider Pasal 354 ayat 1 KUHP subsider Pasal 353 ayat 2 KUHP subsider Pasal 351 ayat 2 KUHP dan atau Pasal 76c juncto Pasal 80 UU PPA dengan ancaman maksimal 12 tahun penjara.
Kemudian, tersangka Shane Lukas dijerat Pasal 355 ayat 1 juncto Pasal 56 KUHP subsider Pasal 354 ayat 1 juncto Pasal 56 KUHP subsider Pasal 353 ayat 2 juncto Pasal 56 KUHP subsider Pasal 351 ayat 2 juncto Pasal 56 KUHP dan atau Pasal 76c juncto Pasal 80 UU PPA.
Sementara itu, AG yang merupakan pelaku atau anak yang berkonflik dengan hukum dijerat Pasal 76c juncto Pasal 80 UU PPA dan atau Pasal 355 ayat 1 juncto Pasal 56 subsider Pasal 354 ayat 1 Juncto Pasal 56 subsider Pasal 353 ayat 2 Juncto Pasal 56 subsider 351 ayat 2 Juncto Pasal 56 KUHP.***
Artikel Terkait
LPSK Terima Permohonan David Latumahina Korban Penganiayaan Mario Dandy Satrio
GP Ansor Sebut Ada Sosok Lain Terlibat dalam Kasus Penganiayaan yang Dilakukan Mario Dandy Satrio, Siapa?
Rekonstruksi Penganiayaan Brutal Mario Dandy terhadap David akan Digelar Besok