Siapa Sangka Harga Tiket Konser Coldplay yang Paling Mahal itu Setara dengan 15 Persen Gajinya Mahfud MD

- Senin, 22 Mei 2023 | 15:31 WIB
Coldplay saat Konser (Tangkap layar Instagram/@coldplay)
Coldplay saat Konser (Tangkap layar Instagram/@coldplay)

SENAYANPOST - Mahfud MD, Menko Polhukam menjadi salah satu orang yang setuju digelarnya konser Coldplay pada 15 November 2023 mendatang di Senayan, Jakarta.

Pasalnya rencana konser Coldplay di Jakarta diprotes oleh PA 212 yang tidak setuju, lantaran dikenal sebagai band yang mendukung LGBT dan kaum atheis, hal tersebut ditanggapi oleh Mahfud MD.

Mengomentari tentang penolakan PA 212 yang menolak konser Coldplay di Jakarta, Mahfud MD meminta anak muda yang hendak menonton agar tidak takut.

“Itu biasa saja dari dulu mereka menolak dengan alasan haram. Ini hiburan enggak apa-apa sih, ya nonton. Nonton aja anak-anak muda, nanti aparat keamanan saya siapkan, orang mau nonton kok dilarang,” ungkap Mahfud Md, dikutip Senayan Post.

Baca Juga: Hati-hati! 14 Korban Dugaan Penipuan Tiket Konser Coldplay Lapor Bareskrim, Kerugian hingga Puluhan Juta

Kedatangan Coldplay ke Indonesia, untuk menggelar konser disambut antusias oleh para penggemarnya.

Belum sampai 10 menit sejak pembelian tiket prajual konser Coldplay di Jakarta dimulai, antrean pembelian tiket sudah penuh.

"Ruang tunggu penuh. Ada lebih dari 500.000 pengguna menunggu di depan Anda," demikian bunyi pengumuman di situs resmi penjualan tiket Coldplay Jakarta.

Tiket konser dijual mulai dari Rp800 ribu, untuk kategori termurah hingga kategori Ultimate Exprience sebesar Rp11 juta. Harga tersebut belum termasuk pajak 15 persen, biaya layanan 5 persen dan biaya lainnya.

Baca Juga: Mahfud MD akan Siapkan Aparat Keamanan jika Massa PA 212 Kepung Coldplay di Bandara

Nah uniknya harga tiket konser Coldplay termahal yang mencapai Rp11 juta itu, sempat menuai perhatian Jovial da Lopez baru-baru ini.

Menurutnya, harga tersebut terbilang cukup mahal tidak hanya bagi masyarakat awam, tapi juga bagi para pejabat.

“Seharusnya mahal. Kalau kita lihat gaji pejabat, tiket 11 juta tuh mahal,” katanya saat hadir di salah satu konten YouTube Najwa Shihab, yang juga dihadiri Mahfud MD.

Mendengar pernyataan Jovial, Mahfud MD terlihat mengangguk akan hal tersebut.

Halaman:

Editor: Hanggi

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X